Daftar Isi:

  1. Cara Menampilkan Lirik Musixmatch di Spotify Android
  2. Memunculkan Lirik Musixmatch di Spotify PC

Musik-11.com – Halo sobat, kali ini kita akan membahas tentang cara menampilkan lirik Musixmatch di Spotify.

Seperti yang kita ketahui kalau aplikasi Musixmatch adalah katalog lirik yang memuat lebih dari 12.5 juta lirik lagu dalam 50 bahasa.

Aplikasi ini kompatibel untuk perangkat berbasis untuk sistem operasi iOS, Android, dan Windows Phone. Untuk pengguna Windows dan Mac di PC bisa menggunakannya melalui Spotify.

Cara Kerja Musixmatch

Musixmatch akan menampilkan lirik yang telah disesuaikan dengan lagu yang sedang dimainkan. Aplikasi tersebut mendukung banyak layanan streaming musik besar seperti Spotify, Google Play Music, Deezer, Rhapsody, dan Rdio.

Cara Memunculkan Lirik Musixmatch di Spotify Android

Langkah-langkah yang dibutuhkan agar lirik Musixmatch muncul di Spotify sebagai berikut:

  1. Download dan install terlebih dahulu aplikasi Musixmatch di Google Playstore atau Appstore
  2. Open aplikasi Musixmatch
  3. Login menggunakan akun Google, Facebook, Apple, nomor telepon, atau akun Musixmatch
  4. Berikan izin untuk tampilan layar
  5. Berikan izin Musixmatch pada lagu yang sedang diputar
  6. Masuk ke Beranda lalu ke Pengaturan
  7. Klik opsi Spotify
  8. Login menggunakan akun Spotify kalian
  9. Putar lagu di Spotify maka Musixmatch akan menampilkan lirik

Cara Mengaktifkan Lirik Musixmatch di Spotify PC

Cara Menampilkan Lirik Musixmatch di Spotify PC

Cara selanjutnya adalah untuk pengguna PC baik itu Windows ataupun Mac. Untuk OS selain itu caranya bisa seperti Mac.

Untuk Windows

  1. Ketikkan “Microsoft Store” di bar pencarian
  2. Ketik Musixmatch
  3. Klik nama aplikasinya lalu tekan tombol Get
  4. Klik Install
  5. Buka aplikasi Musixmatch yang telah terinstal dengan cara tekan tombol Launch
  6. Klik tombol Next sampai masuk ke tampilan login. Klik tombol Get Started
  7. Login menggunakan akun Musixmatch atau dengan akun Google, Facebook
  8. Selanjutnya pilih Connect to Spotifykalau ingin mengintegrasikan dengan aplikasi streaming musik tersebut
  9. Putar lagu di Spotify, maka lirik akan ditampilkan di Musixmatch

Sebelum lanjut untuk pengguna Mac, bagi kalian penikmat Spotify gratis yang kepo bagaimana Cara Menampilkan Lirik di Spotify Tanpa Aplikasi bisa klik tautan tersebut ya.

Untuk MacOS

  1. Kunjungi link: https://about.musixmatch.com/apps melalui browser
  2. Klik Download for Desktop
  3. Instal file Musixmatch agar bisa dipasang di Mac PC kalian
  4. Lakukan verifikasi pemasangan. Caranya: Klik menu (logo Apple) -> System Preferences -> Klik Security & Privacy -> Klik ikon gembok kunci dan masukkan kata sandi administrator -> Klik Allow untuk “Musixmatch”
  5. Drag ikon Musixmatch ke folder Applications
  6. Buka aplikasi Musixmatch
  7. Buka Spotify
  8. Putar lagu di Spotify dan tunggu beberapa detik lalu lirik lagu yang sedang diputar akan dimunculkan di Musixmatch

QNA

Bagaimana Cara Membuat Lirik Card di Musixmatch?

Caranya simpel kok nanti akan kita buatkan tutorialnya di artikel lain.

Apakah Musixmatch Gratis?

Iya, aplikasi ini dapat kalian unduh secara gratis di Play Store ataupun App Store.

Demikianlah tutorial bagaiaman cara menampilkan lirik Musixmatch di Spotify. Cara ini bisa dilakukan baik di smartphone atau PC. Bagi kalian pengguna MiniLyrics jangan khawatir karena tutorial Cara Menampilkan Lirik di Spotify dengan MiniLyrics telah kita buatkan.

Kategori: Spotify

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *